Home » Sekuritas » Obligasi » Obligasi Ritel Online Siap Diluncurkan pada 2018

Obligasi Ritel Online Siap Diluncurkan pada 2018

Setelah dianggap gagal dalam penerbitan Obligasi Negara ritel seri 14 (ORI104), pemerintah kini berencana untuk menyempurnakan struktur produk penerbitan surat utang kepada investor ritel. Langkah yang akan dilakukan adalah dengan memperkecil besaran minimal pembelian menjadi dibawah Rp 5 juta. Dengan nilai penjualan yang kecil sangat memungkinkan pemerintah menjual obligasi ini secara online.

Berdasarkan keterangan yang disampaikan oleh Direktur Surat Utang Negara Direktorat Jenderal (Ditjen) Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan (Kemkeu) Loto Srinaita Ginting menyebutkan jika saat ini masih mengkaji minimal pembelian menjadi Rp 100.000 dan kelipatannya. Jika buka kelipatan Rp 100.000 sehingga ini akan lebih terjangkau oleh masyarakat yang memiliki dana dibawah Rp 5 juta.

Rencana ini semakin dimatangkan setelah pemerintah sebelumnya mendapat masukan dari salah satu perusahaan teknologi finansial penjual reksadana. Saat ini pemerintah masih belum mematok tenor dari urat berharga negara (SBN) ritel online ini. namun jika mengikuti ORI tenor bisa sampai tiga tahun, namun jika mengikuti saving bond ritel dua tahun. Namun jika ada yang menginginkan tenor lebih pendek akan dibuat menjadi 12 bulan.

Namun yang pasti sistem penjualan SBN untuk investor ritel ini akan dilakukan secara online dan kini sudah masuk dalam tahap pilot project. Dengan menjual secara online, nantinya pemerintah tidak usah lagi menggunakan agen penjual, namun bisa menggunakan mitra distribusi (midis) SBN ritel online yang terdiri dari bank, perusahaan efek dan perusahaan fintech.

About Abdul Hilmawan

Abdul Hilmawan merupakan penulis yang berpengalaman di bidang investasi dan saham, khususnya saham perbankan yang terkait dengan produk - produk sekuritas, danareksa dan produk lainnya

Check Also

Indosat Siap Tawarkan Obligasi

PT Indosat Tbk (ISAT) akan mencari dana tambahan untuk pembayaran utang dan pembayaran biaya hak ...

Leave a Reply

Your email address will not be published.