Belum lama ini Manajer Investasi PT Mandiri Sekuritas meluncurkan produk terbarunya. Produk teranyar nya tersebut melibatkan 11 manajer investasi. produk tersebut diberinama Most Fund, yaitu merupakan layanan transaksi unit penyertaan reksadana secara online. Most Fund sendiri merupakan produk yang sudah terintegrasi dengan aplikasi smartphone. Dengan layanan terbaru ini akan semakin memudahkan investor untuk melakukan pembelian hingga penjualan reksadana.
Menurut Direktur Utama Mandiri Sekuritas, Silvano Rumantir menyampaikan bahwa dengan adanya layanan ini bisa meningkatkan investasi reksadana, ditambah lagi dengan penggunaan perangkat smartphone yang semakin meningkat.
LATAR BELAKANG MOST FUND : MANDIRI SEKURITAS
Ia juga menambahkan bahwa saat ini kebutuhan terhada berbagai layanan berbasis teknologi yang praktis dan mudah digunakan semakin meningkat sejalan dengan penggunaan smartphone dengan mobilitas yang tinggi dikalangan masyarakat. “ujarnya.”
Selain itu, layanan produk baru Mandiri Sekuritas juga bisa memfasilitasi investor pemula yang baru mencicipi pasar modal. Dalam layanan ini, Mandiri Sekuritas memberikan fitur Fund Scoring, yaitu fitur yang memberikan informasi timbal balik dan disesuaikan dengan resiko reksadana. Fitur ini sangat penting untuk investor dalam mengambil keputusan.
Mandiri Most Fund nasabah akan diberikan 34 pilihan produk reksadana terbaik dari 11 manajer investasi. produk tersebut bisa diakses melalui perangkat Mobile ataupun Web. Sehingga akan semakin memudahkan investor untuk melakukan investasi reksadana.