Cara Daftar Internet Banking Mandiri Secara Cepat – Bagi para nasabah Bank Mandiri tentu menginginkan segala sesuatu yang serba online dan juga praktis. Sehingga aktifitas perbankan bisa dengan mudah dilakukan. Bagi nasabah Bank Mandiri bisa memanfaatkan layanan Internet Banking Mandiri (IB). layanan ini merupakan fitur terbaru Bank Mandiri yang memanfaatkan jaringan internet untuk melakukan transaksi perbankan. Dengan layanan ini, nasabah bisa dengan mudah untuk melakukan transaksi, cek saldo, cek mutasi rekening. Dll
Untuk bisa menggunakan layanan ini, nasabah harus terlebih dahulu melakukan aktifasi. Pendafataran internet banking Mandiri bisa dilakukan dengan menggunakan mesin ATM atau datang langsung ke kantor cabang Mandiri dengan membawa pesyaratan seperti KTP dan buku tabungan atau kartu ATM.
Daftar Internet Banking Mandiri Dengan ATM
Masuk ke menu utama lalu pilih registrasi e-Banking. Lalu ikuti petunjuk yang tertera di layar ATM untuk membuat AccessCode. Sedangkan untuk nomor Access ID gunakan 16 digit nomor kartu Mandiri Debit Anda. Jika sudah daftar di ATM, jangan lupa untuk mendapatkan token di Cabang Mandiri terdekat dengan mengisi formulir aplikasi Penggunaan Token serta ikuti buku petunjuk penggunaan yang terdapat di dalam box Token.
Daftar Internet Banking Mandiri di Kantor Cabang
Sebelum melakukan pendaftaran, nasabah harus terlebih dahulu mengisi formulir pendaftaran yang sudah disediakan. Untuk bisa mendapatkan formulir pendaftaran, anda bisa mendapatkannya di kantor cabang atau Download disini (http://www.bankmandiri.co.id/registrationform-smsbanking.pdf). Setelah itu, nantinya bank akan mengirimkan Acces ID ke alamat email dan Access Code harus Anda ambil kembali di cabang tersebut beberapa hari setelah pendaftaran ( Access Code diserahkan dalam amplop tertutup ).
Lakukan Aktivasi Mandiri Internet dan Token
jika sudah melakukan pendaftaran, langkah selanjutnya adalah dengan melakukan aktifasi mandiri internet baning dan token. Caranya adalah dengan Klik tombol aktivasi pada situs www.bankmandiri.co.id, dan masukkan/input Access ID dan Access Code yang diperoleh dari bank.
Setelah itu buat sendiri User ID dan PIN Internet banking mandiri agar bisa login kedalam layanan internet banking mandiri. Setelah itu klik tombol Login di situs di www.bankmandiri.co.id lalu masuk ke menu administrasi dan pilih Aktivasi Token PIN Mandiri. (Cara Registrasi Internet Banking Mandiri)